Tradisi Guyang Jaran Kesenian Jathilan “Krido Budoyo Turonggo Mudho” Gondang
Kalurahan Wukirsari, 11 Agustus 2022.
Warga Padukuhan gondang mengadakan acara “Merti Dusun Gondang Pusung” yang dilaksanakan hari Kamis, (11/08/22). Dalam acara tersebut, warga Gondang melaksanakan tradisi “Guyang Jaran” yang merupakan budaya penduduk setempat yang berkaitan dengan kesenian Jathilan.
Acara Guyang Jalan diawali dengan proses mencuci “Jaran Kepang” yang digunakan untuk pentas oleh Lurah Wukirsari Handung Tri Rahmawan. Upacara tersebut disaksikan oleh seluruh anggota Kesenian Jathilan “Krido Budoyo Turonggo Mudho” dan juga warga setempat.
Dalam sambutannya Lurah Wukirsari berterima kasih kepada Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman yang telah mendukung dan membantu kegiatan kesenian tersebut. Lurah Handung juga menjelaskan jika acara tersebut merupakan acara adat budaya yang sangat kaya akan nilai filosofis.
“Merti dusun dan Guyang Jaran adalah salah satu simbol yang berarti sebuah sarana meminta keselamatan kepada Allah SWT, kami berharap nantinya diberikan kelancaran dan keamanan dalam menghibur masyarakat” jelas Handung Tri Rahmawan.
Tari Jathilan “Krido Budoyo Turonggo Mudho” merupakan salah satu kesenian yang dimiliki warga Padukuhan Gondang dan merupakan salah satu aset kebudayaan Kalurahan Wukirsari.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin